Wedang Kopi Prambanan, tempat makan hits sekitar Prambanan yang menawarkan suasana sangat cozy dengan pemandangan yang begitu mendamaikan hati
Wedang Kopi Prambanan – Prambanan salah satu kota yang berada di perbatasan antara Jogja dan Klaten (Jawa Tengah). Sebagian kota Prambanan ada yang masuk wilayah Jogja, sebagiannya lagi ada yang masuk wilayah Klaten.
Bicara soal Prambanan, tentunya kamu tahu bahwa ada objek wisata yang begitu populer yang sering menjadi perbincangan banyak orang. Yup, tebakan kamu benar, objek wisata tersebut yakni Candi Prambanan.
Bukan hanya ada Candi Prambanan, di kota ini juga kamu bisa menemukan berbagai tempat kuliner dengan menu-menu yang menggiurkan, suasana nyaman, dan spot-spot yang instagramable cocok untuk para pemburu koleksi foto instagram.
Nah, salah satu rekomendasi tempat kuliner atau tempat makan sekitar Prambanan yang bisa kamu kunjungi bersama partner kuliner kamu yaitu Wedang Kopi Prambanan.
Baca juga: Restoran di Prambanan, Asik untuk Kuliner Akhir Pekan
Wedang Kopi Prambanan: Tempat Makan Hits Sekitar Prambanan yang Super Cozy
Wedang Kopi Prambanan merupakan tempat makan hits sekitar Prambanan yang super cozy. Konsep klasik yang begitu kental membuat banyak orang yang berkunjung kesini merasa betah untuk berlama-lama disini.
Resmi berdiri tahun 2017 lalu, tempat makan yang satu ini langsung dibanjiri banyak pengunung. Tidak hanya warga Jogja dan Klaten, banyak orang dari daerah lainnya juga yang berkunjung kesini.
Lokasinya yang juga dekat dengan objek wisata membuat Wedang Kopi Prambanan begitu hits di kalangan wisatawan.
Bisa dikatakan, Wedang Kopi Prambanan ini salah satu tempat transit ternyaman untuk para wisatawan setelah lelah berkeliling menikmati berbagai objek wisata yang ada di Jogja maupun Klaten.
Bukan hanya menawarkan tempat yang super cozy atau nyaman, Wedang Kopi Prambanan juga menu-menu menggiurkan yang kental akan nuansa tradisional, mulai dari jadah goreng dan telo goreng hingga aneka minuman rempah.
Disini juga tersedia menu prasmanan, aneka minuman segar, aneka olahan kopi, aneka cemilan, dan beberapa menu lainnya yang tentunya menggungah selera.
Fasilitas yang ada di sini juga terbilang lengkap, seperti tempat ibadah, tempat wudhu, tempat cuci tangan, kamar mandi, toilet atau WC, area parkir yang luas, taman, dan sejumlah spot foto yang begitu instahtamable.
So, buat kamu yang sedang mencari tempat makan hits sekitar Prambanan yang super cozy dan instagramable, kamu bisa langsung meluncur ke Wedang Kopi Prambanan.
Lokasinya berada sekitar 2,2 kilo meter dari kawasan objek wisata Candi Prambnan dan 450 meter dari kawasan Candi Plaosan, tepatnya di Jl. Prambanan – Manisrenggo KM 1, Bugisan, Prambanan.
Selamat berlibur dan selamat berburu kuliner!