Lokasi Ngopi Tepi Sawah di Kawasan Prambanan

Ngopi bersama orang tercinta dengan suasana khas pedesaan tak hanya jadi ajang ngobrol biasa. Suasana santai dan rileks dapat membantu tubuh pulih dari penat setelah seharian beraktifitas. Jika, kamu ingin ngopi di kawasan Prambanan maka restoran yang satu ini sangat cocok jika disambangi. Berikut lokasi ngopi tepi sawah di kawasan Prambanan.

Kawasan Prambanan adalah kawasan wisata yang terbilang cukup ramai. Namun, jika kamu menelusuri area pinggiran, maka kamu akan mendapati spot-spot menarik untuk bersantai sore.

Salah satu tempat ngopi di tepi sawah yang populer di kawasan ini adalah Restoran Wedang Kopi Prambanan. Selain berlokasi tak jauh dari Candi Prambanan, resto ini manawarkan nuansa khas tepi sawah yang asri dan menyejukkan.

Tempat ngopi yang beralamat di Jalan Prambanan, Manisrenggo KM1, Bugisan, Kecamatan Prambanan ini terasa sangat syahdu karena bangunan restoran yang mengusung gaya arsitektur Jawa. Selain itu, lokasinya yang berada di tepian sawah menawarkan nuansa ala pedesaan yang menenangkan.

Jika kamu datang bersama kelaurga kecilmu, maka tak perlu cemas. Restoran ini sangat ramah anak. Tersedia berbagai area terbuka yang memungkinkan si kecil berlarian dengan bebas kesana-kemari.

Kalau mau pesan kopi, apa kopi yang enak dinikmati saat berada di Wedang Kopi Prambanan?

Restoran ini memiliki berbagai macam sajian kopi yang bisa kamu nikmati, seperti latte, hazelnut, cappucino, caramel machiato, americano, coffe float, double shot ice shaken espresso, asian dolce latte, dan espresso.

Kalau kamu adalah pecinta sajian kopi ala Indonesia, jangan cemas. Di sini kamu juga bisa memesan kopi tubruk kok.

Adapun jenis kopi yang tersedia di Wedang Kopi Prambanan di antaranya Luwak, Rempah, Toraja, dan Aceh. Ragam sajian kopi ini bisa kamu nikmati bersama aneka cemilan seperti telo goreng, telo kukus, kentang goreng, pisang goreng, mendoan, jadah goreng, jadah biasa, dan onion ring.

Ngopi sore di Wedang Kopi Prambanan kian nikmat jika kamu memilih duduk di area outdoor. Dari area ini, kamu akan mendapatlan view sore hari di tepi sawah yang menenteramkan.

.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *